Ngobrol Bareng Prof. H. Denny Indrayana
Hukum dan Politik

Ngobrol Bareng Prof. H. Denny Indrayana 

peristiwa.online — Kamis, 23 Januari 2020, telah berlangsung diskusi santai bersama pakar hukum tata negara Prof. Dr. H. Denny Indrayana. Berlangsung di kediaman Dr. Uhaib, dosen FISIP UNISKA, di Komplek Mandiri Sultan Adam, diskusi ini mengangkat topik Peran Mahasiswa dalam Demokrasi di Kalimantan Selatan, dimulai pukul 14.00 WITA.

Pada awalnya, diskusi ini akan bertempat di kantin UNISKA Banjarmasin. Namun saat didatangi, keadaan kantin gelap karena dipadamkannya lampu dan tiga kantin tutup. Padahal, paginya kantin tersebut buka seperti biasa. Hal ini mengakibatkan munculnya dugaan adanya sabotase untuk mengurungkan diskusi tersebut.

Diskusi akhirnya dilaksanakan di rumah Dr. M. Uhaib As’ad yang merupakan akademisi UNISKA Banjarmasin sekaligus pemandu acara ini lantaran gagal melaksanakannya di kantin. “Saya sangat kecewa, diskusi santai yang akan diadakan hari ini dengan Pak Denny dan mahasiswa, yang iklannya menyebar kemana-mana dan dibaca pihak kampus, akhirnya kantin kampus UNISKA ditutup,” kata Dr. Uhaib siang tadi.

Dr. Uhaib sangat menyayangkan kejadian ini sebab kampus tidak memberikan cerminan demokrasi. Karena tidak memberikan tempat untuk berdiskusi padahal diskusi adalah bagian dari demokrasi. “Mau berbicara demokrasi, kampus saja tidak memberikan contoh demokrasi itu,” ucap Dr. Uhaib.

Sementara itu, menurut Prof. Dr. H. Denny Indrayana, diskusi yang rencananya dilakukan di kantin kampus UNISKA Banjarmasin hanya agar diskusi lebih nyaman dan santai. “Teman-teman pikir kita bisa melaksanakan diskusi di kantin UNISKA Banjarmasin, karena Dr. Uhaib dari UNISKA, kita pikir bisa ngobrol santai saja,” kata Prof. Denny.

Peliput: Indriani

Related posts

Leave a Reply

Required fields are marked *