Ini Salah Satu Destinasi Wisata Favorit Keluarga di Kalimantan Selatan
Hukum dan politik

Ini Salah Satu Destinasi Wisata Favorit Keluarga di Kalimantan Selatan 

Villa Paman Birin yang biasa kita kenal dengan sebutan Kiram Park adalah salah satu tempat wisata yang ramai dikunjungi oleh wisatawan yang sedang berlibur di Kalimantan Selatan. tak hanya wisatawan, warga setempat pun ramai berkunjung karena Kiram Park menyajikan pemandangan yang indah sekaligus udara yang sejuk saat berada disana.

Kiram Park menjadi pilihan keluarga untuk berlibur karena jauh dari kota yang kita ketahui banyak polusi udara. Bisa berjalan-jalan menikmati pemandangan yang bersih dan indah, hunting foto, dan tentunya bisa bermalam atau menginap di Villa yang telah disediakan. Saat menuju ke Kiram Park anda akan disuguhkan pemandangan dari perkebunan karet, taman anggrek, danau dan lain sebagainya.

“Saya dan teman-teman suka kesini karna banyak tempat untuk bisa foto-foto, untuk berkemah dan juga udaranya yang masih sejuk . Akan lebih bagus dan ramai lagi apabila di Kiram Park ini ditambahkan seperti bazar mungkin atau tambahan untuk spot foto,” ujar salah satu pengunjung.

Tak hanya Kiram Park melainkan ada wisata alam yang tak kalah menarik untuk di kunjungi yaitu Bukit Mawar yang masih sama terletak di desa Kiram. Sempat hangat dibicarakan para pengguna media sosial karena Bukit Mawar menawarkan pemandangan sunset dan sunrise yang indah, dan tak kalah juga pemandangan hamparan bukit yang hijau.

Bagi kalian yang ingin berkunjung, ada hal yang perlu diperhatikan sebelum ke Bukit Mawar dan Kiram park yaitu: persediaan bensin dan tentunya periksa mesin serta ban sepeda motor dikarenakan jalan menuju bukit mawar masih bebatuan dan tidak ada orang berjualan di sepanjang jalan.

Peliput : Putri Arini

Editor : Christine

Related posts

Leave a Reply

Required fields are marked *