Penolakan Mahasiswa Terhadap Perpanjangan Masa Jabatan dan Penundaan Pemilu 2024
Hukum dan Politik

Penolakan Mahasiswa Terhadap Perpanjangan Masa Jabatan dan Penundaan Pemilu 2024 

peristiwa.info – Aksi mahasiswa tolak perpanjangan masa jabatan presiden, serta penundaan pemilu 2024 terjadi pada Jum’at, 1 April 2022. Para mahasiswa melalukan longmarch dari Kampus Trisakti menuju Harmoni Jakarta Pusat.
BEM seluruh Indonesia turun kelapangan untuk melakukan aksi penolakkan tersebut, dimana wacana tersebut dinilai mengkhianati konstitusi. Perwakilan staff presiden juga sudah menemui mahasiswa dan berjanji memberikan surat tuntutan mahasiswa kepada presiden.

Aksi orasi tersebut mungkin bukanlah aksi terkahir. Tapi mungkin kedepannya aka nada demonstrasi-demonstrasi lainnya diberbagai tempat untuk kedepannya.
Dilansir dari Detiknews, mahasiswa mengancam akan menggelar demonstrasi skala besar jika pemerintah ngotot melakukan penundaan pemilu dan perpanjangan masa jabatan presiden. Mahasiswa juga meminta Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan sikap yang jelas.

“Kami Aliansi mahasiswa Indonesia akan mengecam dan akan aksi jauh lebih besar dari hari ini dan akan berlangsung serentak di seluruh Indonesia,” kata Wakil Presma Universitas Trisakti, Niha Nihaya, di kawasan Harmoni, Jakarta Pusat.
Perpanjangan masa jabatan dan penundaan pemilu 2024 adalah bentuk pengangkangan konstitusi untuk kepentingan oligarki serta bentuk pengkhianatan terhadap amanat reformasi 1998.

Peliput: M. Farros Fasya

Related posts

Leave a Reply

Required fields are marked *