Mandi air hangat setelah kehujanan. Baik atau tidak?
Lifestyle

Mandi air hangat setelah kehujanan. Baik atau tidak? 

peristiwa.info – Cuaca dimasa sekarang tidak dapat ditentukan dengan baik. Tanpa di sangka langit seketika mendung dan menimbulkan hujan. Namun, langkah apa yang dapat kamu lakukan setelah kamu mengalami kehujanan?

Dilansir oleh klik.dokter, bahwa ada beberapa manfaat yang dapat kamu lakukan dengan kamu mandi air hangat setelah kehujanan. Memangnya apa saja sih manfaat mandi dengan air hangat?

  1. Menaikkan Suhu Tubuh

Mengalami kehujanan tentunya membuat tubuh merasa kedinginan, ditambah dengan hembusan angin yang cukup kencang akan membuat tubuh kita mudah untuk jatuh sakit, oleh karena itu mandi dengan air hangat akan membantu menaikkan suhu tubuh anda.

  1. Lebih Relaks

Aliran darah ke otot juga akan membuatnya lebih relaks. Inilah sebabnya, mandi dengan menggunakan air hangat akan membuat Anda merasa lebih santai dan tenang. Hal ini tentunya akan berdampak ke kualitas tidur anda kedepannya karena akan mudah lebih nyaman dan nyenyak.

  1. Melegakan Pernafasan

Uap dari air hangat juga akan membantu melegakan pernafasan. Bagi anda yang sedang mengalami pilek atau gejala flu pun dapat sangat terbantu dengan manfaat air hangat ini.

  1. Menurunkan Hambatan Aliran Pembuluh Darah

Selain itu, mandi menggunakan air hangat akan memberikan efek relaksasi pada tubuh. Air hangat akan membuat pembuluh darah menjadi terdilatasi atau melebar sehingga menurunkan hambatan aliran pembuluh darah dan juga tekanan darah.

  1. Mengurangi Rasa Nyeri

Meskipun bukan menjadi penyembuh yang utama, air hangat dapat membantu mengurangi nyeri. Memperlancar aliran darah juga merupakan keuntungan membersihkan diri dengan menggunakan air hangat. Rasa nyeri pada otot, persendian, jaringan, dan tendon juga dapat berkurang karena efek relaksasi air hangat.

Namun ada beberapa hal yang harus kamu hindari ketika mandi dengan air hangat setelah kehujanan, yang dimana hal ini dapat berakibat buruk untuk diri anda kedepannya. Apa saja?. Mayo Clinic menyampaikan bahwa kita bisa mengatur waktu mandi tidak terlalu lama, bisa mengatur suhu air, dan tidak menggunakan air yang terlalu panas. lakukan mandi sebentar saja, karena mandi air hangat yang terlampau lama dapat merusak kulit.

Usai kehujanan, memang kita disarankan untuk segera mandi, baik air dingin maupun air hangat. Kedua hal tersebut sama baiknya untuk membersihkan tubuh dari air hujan dan kandungan yang dibawanya. Namun ketika anda ingin merasakan manfaat relaksasi, air hangat lah pilihannya.


Peliput : Lukman Hakim

Sumber Foto : Google

Related posts

Leave a Reply

Required fields are marked *