Pemilihan Ketua Rektor Baru Universitas Lambung Mangkurat
Kabar Kampus

Pemilihan Ketua Rektor Baru Universitas Lambung Mangkurat 

Peristiwa.info – Pada Hari Kamis 1 Agustus 2022 lalu telah dilangsungkan rapat sidang pemilihan Ketua Rektor Baru Universitas Lambung Mangkurat periode 2022-2026. Ada tiga kandidat utama, diantaranya Prof. Dr. Ahmad Alim Bachri, SE., M.Si; Dr. Ir. H. Achmad Syamsu Hidayat, M.P; dan Prof. Dr. H. Aminuddin Prahatama Putra, M. Setelah melalui rapat sidang yang diadakan pada Kamis kemarin, semua sepakat bahwa Ketua Rektor Baru Universitas Lambung Mangkurat jatuh kepada Prof. Dr. Ahmad , S.E., M.Si.

Secara resmi Prof. Dr. Ahmad Alim Bachri, SE., M.Si telah menjadi Kepala Rektor Universitas Lambung Mangkurat dan sedikit cerita beliau telah berkuliah di beberapa Universitas. Beliau juga menyelesaikan kuliah Manajemen di Universitas Hasanuddin Makassar sampai S3 dan lulus di tahun 2007.

Ada sebuah pendapat dari seorang mahasiswa semester 3 yang bernama Vico Pratama Duta terhadap Ketua Rektor Universitas lambung mangkurat yang baru saja di lantik kemarin, “pendapat saya mengenai pergantian rektor baru ialah adanya bentuk dari kelangsungan masa depan ULM sebagai civitas akademika yang melangsungkan cita-cita bangsa dalam mencerdaskan kehidupan bangsa.

“Dengan pergantian rektor baru, ada pula harapan baru yang akan menyongsong semangat dalam perubahan yang lebih baik lagi terhadap kualitas akademis (pendidikan) yang mutakhir.” lanjutnya.

Dengan telah dilantik nya ketua rektor terbaru seluruh mahasiswa pasti menginginkan yang terbaik dengan beralih kepemimpinan. diharapkan juga ada inovasi dan perubahan terhadap Universitas Lambung Mangkurat, dalam hal infrastruktur ataupun pelayanan dalam kampus ini.

Peliput : M. Fajar Zuunurain

Related posts

Leave a Reply

Required fields are marked *