Ditetapkan Sebagai Koordinator Nasional Poros Tengah LEMHI IX, Ini Ucap Ketua BEM FH ULM!
Kabar Kampus

Ditetapkan Sebagai Koordinator Nasional Poros Tengah LEMHI IX, Ini Ucap Ketua BEM FH ULM! 

Senin, 25 November 2019, BEM FH ULM terpilih sebagai Koordinator Nasional poros tengah pada MUNAS LEMHI IX di Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta.


Ini merupakan prestasi yang diraih oleh ULM setelah sebelumnya menjadi Koordinator Wilayah Kalimantan Selatan. Dihadiri oleh empat orang mahasiswa yaitu Abdanoor Ramadhan Halidi, Venta Justitia, Riska Muliani, dan Ayub Septiano Kaharap sebagai Delegasi dari BEM FH ULM.

Tugas dari Koordinator Nasional Poros Tengah pada MUNAS LEMHI IX yaitu menghimpun dari seluruh keanggotaan LEMHI di poros tengah melalui koordinator wilayah tentang komunikasi antar anggota, penyerapan aspirasi, pengevaluasian, serta melaksanakan piagam Ahmad Dahlan sesuai dengan SOP yang telah ditetapkan di sidang paripurna MUNAS LEMHI ke IX di Yogyakarta. Tentunya untuk pergerakan yang progresif dan masif LEMHI di Indonesia yang berkesinambungan yang tanggap akan isu lokal dan nasional.


“Menjadi koordinator nasional bukanlah jabatan, ini adalah sebuah tanggung jawab yang diemban besar oleh BEM FH ULM dan kita harus memanfaatkan dengan seluruh kemampuan guna keberhasilan dan kemaslahatan LEMHI yang patut dirasakan keberadaannya bagi seluruh masyarakat di Indonesia. Kita bersatu dari ujung timur sampai ke ujung barat menghadapi berbagai macam polemik dinamika hukum. Sumbangsih dari LEMHI sudah semestinya hadir untuk masyarakat Indonesia.” Ucap Abdanoor Ramadhan Halidi selaku ketua BEM FH ULM.

 

Peliput : Hairatunnisa

Related posts

Leave a Reply

Required fields are marked *