Kongres Luar Biasa ULM 2022: Wakil Ketua BEM ULM 2022 Menjadi Ketua BEM ULM 2022
Kabar Kampus

Kongres Luar Biasa ULM 2022: Wakil Ketua BEM ULM 2022 Menjadi Ketua BEM ULM 2022 

peristiwa.info – Jumat (9/12) telah diangkat Rudy Adiguna yang berasal dari Fakultas Kedokteran sebagai Ketua BEM ULM periode 2022 berdasarkan hasil Kongres Luar Biasa Keluarga Mahasiswa (KM) Universitas Lambung Mangkurat (ULM) yang ditetapkan di Banjarbaru.

Adapun hasil dari kongres luar biasa tersebut ialah memutuskan:
1. Saudara Muhammad Ardhi Faddakiri dimakzulkan dari jabatannya sebagai Ketua BEM ULM Periode 2022;
2. Mengangkat Saudara Rudy Adiguna sebagai Ketua BEM ULM Periode 2022;
3. Ketetapan ini berlaku sejak ditetapkan dan akan ditinjau kembali bila terdapat kekeliruan dalam penetapannya

Rudy Adiguna sebelumnya menjadi Wakil Ketua BEM ULM 2022 namun dikarenakan Ketua BEM ULM sebelumnya yaitu Muhammad Ardhi Faddakiri mengundurkan diri karena suatu hal yang bersifat pribadi, diangkatlah Rudy Adiguna menjadi Ketua BEM ULM 2022 berdasarkan hasil Kongres Luar Biasa KM ULM.

“Tanggapan saya tentunya ini akan menjadi tantangan bagi saya pribadi untuk bisa menyelesaikan amanah yg telah diberikan.
Jujur bagi saya, menjadi ketua atau wakil ketua sama saja. Bukan tentang struktural jabatan, tapi bagaimana bisa mengambil peran dan memberi kebermanfaatan.” ujar Rudy Adiguna selaku Ketua BEM ULM 2022.

Peliput : Bella Rahmawati & Bryan Fargal Fadillah

Related posts

Leave a Reply

Required fields are marked *