Ayo Daftar Djarum Beasiswa Plus Tahun 2022! Begini Alur Pendaftarannya
Kabar Kampus

Ayo Daftar Djarum Beasiswa Plus Tahun 2022! Begini Alur Pendaftarannya 

peristiwa.info – Program Djarum Beasiswa Plus merupakan beasiswa prestasi yang memberikan kesempatan kepada mahasiswa. Beasiswa ini ditujukan bagi mahasiswa yang sedang menempuh program studi S1 maupun D4 di Perguruan Tinggi Negeri maupun Swasta yang bekerja sama dengan Djarum Foundation, salah satunya seperti Universitas Lambung Mangkurat. Selain mendapatkan bantuan dana, para penerima beasiswa nantinya juga akan menerima pembekalan soft skill yang bertujuan untuk menyeimbangkan antara pencapaian atau kemampuan akademik dengan keterampilan mahasiswa.

Pendaftaran program Djarum Beasiswa Plus tahun 2002 akan dibuka pada tanggal 21 Maret – 23 Mei 2022, berikut alur pendaftarannya:

Persyaratan umum untuk mendaftar program Djarum Beasiswa Plus Tahun 2022 tersebut, antara lain:

1. Merupakan mahasiswa S1/D4 semester IV

2. Memiliki IPK minimum 3.20 sampai semester III

3. Berperan aktif dalam organisasi

4. Tidak sedang menerima beasiswa dari pihak lain

Persyaratan dokumen untuk mendaftar program Djarum Beasiswa Plus Tahun 2022, antara lain:

1. Form pendaftaraan online

2. Pasfoto berwarna ukuran 4×6 cm dan memakai jaket almameter

3. Fotokopi Kartu Tanda Mahasiswa

4. Transkrip nilai sampai dengan semester III

5. Surat keterangan aktif berorganisasi

6. Surat pernyataan tidak sedang menerima beasiswa dari pihak lain

7. Fotokopi sertifikat kepanitiaan/prestasi

Tunggu apa lagi? Segera daftarkan dirimu untuk menjadi bagian dari penerima Djarum Beasiswa Plus tahun 2022. Informasi lebih lanjut mengenai program tersebut dapat diakses ke laman https://www.scholarsofficial.com/info-beasiswa/beasiswa-djarum-plus-untuk-mahasiswa-s1-dan-d4-dalam-negeri-2/

Peliput: Rakhea Jasmine Paquita Della Concetta Dewi

Related posts

Leave a Reply

Required fields are marked *